logo blog

Waktu Ideal Buat Update Artikel Blog

Waktu Ideal Buat Update Artikel Blog

Waktu Yang Ideal Buat Update Artikel Blog.
Waktu Ideal Update Blog

Hai sobat netters, lama juga ya silva gak update artikel blog ini. Ya harap di maklumi ya sobat netters, selain lagi sok sibuk, silva juga suka gak dapet ide buat bahan postingan 😁. Jadinya ya gini deh, jadwal update jadi kacau 😝. Padahal nih sobat nettets, untuk blog yang baru lahir kayak blog silva ini kan harusnya update artikel kudu teratur ya biar cepet gedhe. Tapi mau bagaimana lagi, pada kenyataannya emang susah lho buat bikin sebuah artikel meski hanya satu biji aja. Apalagi kalau otak udah buntu😡. Nah lho malah jadi curcol to malahan jadinya 😁.
Oke sobat netters, kembali sesuai judul di atas yaitu tentang waktu yang ideal buat update postingan blog. Disini akan silva bagi lagi judul di atas menjadi beberapa subjudul ya sobat netters, biar gampang gitu memahaminya 😊. Lanjut kebawah..

Kapan Waktu Publish Artikel Yang Paling Ideal?
Mungkin sobat netters tidak pernah memperdulikan waktu yang tepat buat mempublish artikel baru di blog sobat. Yang penting setiap kali jadi langsung pencet tombol Publikasikan (sama kayak silva😁). Padahal kalau dipikirin lebih lanjut nih sobat netters, biar kunjungan awal bisa banyak tuh publish artikelnya kudu pada waktu yang pas. Nah waktu yang pas itu ya pas jam santai orang-orang yang menjadi target blog sobat. Misal kalau blog bahasa indonesia ya sekitar jam enam sore sampai jam sembilan malam. Setelah publish langsung di share ke medsos. Nah pada jam-jam segitu kan lagi banyak-banyaknya tuh orang yang buka medsos. Otomatis setelah di share kan jadi banyak orang yang liat. Sebuah modal awal perkenalan yang bagus kalau menurut silva 😊.

Berapa Kali Dalam Seminggu Sebaiknya Publish Artikel?
Nah kalau ini tergantung dari topik yang sobat pakai di blog sobat. Kalau blog sobat topiknya berita ya hitungannya bukan minggu lagi, tapi harian kayak koran. Sehari bisa buat berapa artikel itu tergantung kemampuan sobat netters dalam menulis dan memperoleh informasi. Karena blog berita itu antik. Blog jenis ini tidak bergantung pada indeks google. Tetapi tergantung bagaimana si pemilik mempromosikan blognya. Jadi jika sobat cuma bisa menulis blog di waktu luang, kayaknya gak cocok bikin blog kayak gini. Karena bisa jadi artikel baru di publish tapi sudah basi karena blog berita memiliki masa booming yang singkat. Apalagi kalau nunggu di indeks sama google 😁, orang-orang sudah tidak ada yang tertarik deh kayaknya. Sedangkan kalau blog sobat topiknya seperti blog silva ini (gak jelas😱) dan memiliki kemungkinan bermanfaat sepanjang waktu kayaknya seminggu dua artikel saja sudah cukup. Yang terpenting isi dari artikel sobat bermanfaat dan berkualitas silva rasa blog sobat akan ramai meski seminggu cuma update 2 artikel. Toh dari google sendiri perlu waktu untuk dapat meng-indeks satu artikel baru di blog sobat. Jadi meski sobat bisa update lima artikel dalam sehari tetap saja peng-indeks'an nya satu persatu.

Begitulah kira-kira pendapat silva tentang waktu yang ideal buat update artikel blog. Jika sobat punya pendapat lain yang lebih menjanjikan bisa dong berbagi di kolom komentar. Jika silva ada waktu dan kalau boleh kan bisa silva masukin dalam tulisan ini sekalian 😊. Itu juga kalau sobat berkenan berbagi tentunya. Sekian dulu dari silva kali ini. Kurang dan salahnya silva mohon maaf... Semoga bermanfaat dan salam... 😊

Sumber gambar google image.

Share this:

Masukan Email kamu untuk mendapatkan cerita terbaru Silva Blog.

No comments

Klik smile untuk melihat kode emoticon